Musyawarah Pembahasan Rancangan Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDesa) Tahun Anggaran 2022
www.desabira.com – Badan Permusyawaratan Desa (BPD) bersama dengan Pemerintah Desa Bira telah menggelar dan melaksanakan Musyawarah terkait dengan Pembahasan Rancangan Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2022 yang diselenggarakan pada siang tadi, Rabu 19 Oktober 2022 yang bertempat di Ruang Rapat Kantor Pemerintah Desa Bira Kecamatan Bontobahari.
Pada acara musyawarah tersebut turut hadir pula Kepala Desa Bira Murlawa,SE, Wakil BPD Desa Bira Syahrir,S.Pd beserta anggotanya,Tenaga Ahli, Pendamping P3MD, Perangkat Desa Bira, Ketua LPMD Desa Bira, Kepala Dusun serta para RT/RW se Desa Bira.
Setelah melalui serangkaian dari Pembahasan dalam acara Musyawarah tersebut semua peserta menyepakati Rancangan Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDesa) Tahun Anggaran 2022.